Bappeda Situbondo mendapatkan Penghargaan DBHCT Terbaik Se-Korwil Jember
03 May
Bappeda Situbondo mendapatkan Penghargaan DBHCT Terbaik Se-Korwil Jember

Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kabupaten Situbondo selaku Sekretariat DBHCHT Situbondo, mendapat penghargaan Beacukai Jember Award 2021, kategori pengelolaan Dana Bagi Hasil Cukai Hasil Tembakau (DBHCHT) terbaik se-wilker Bea Cukai Jember.

Penghargaan tersebut diberikan, karena Bappeda mampu mengelola DBHCHT dengan baik, sesuai kriteria yang ditentukan Kementerian Keuangan.

Kriteria penilaian Bea Cukai Award 2021, diantaranya, kepatuhan laporan, koordinasi, dan kepatuhan terhadap komposisi. Tidak hanya Situbondo yang mengelola DBHCHT se wilker Bea Cukai Jember, namun juga Bondowoso dan Jember sendiri. Dana tersebut dikelola oleh Sekretariat DBHCHT masing-masing daerah. Dalam pengelolaan DBHCHT, kita berusaha menyesuaikan dengan menu program kegiatan yang sesuai tema rencana kerja pemerintah daerah (RKPD) dan program prioritas kepala daerah namun tetap dalam koridor regulasi.

Tahun lalu, Dana DBHCHT yang dikelola sebesar Rp32 miliar, terserap hampir Rp30 miliar. Separuh dari dana tersebut, diperuntukkan untuk kesehatan, salah satunya penanganan COVID-19. Sedangkan sisanya, dilaksanakan beberapa OPD. Kemarin disoroti oleh bea cukai, kegiatan Situbondo cukup banyak berkaitan dengan tugas dan fungsi bea cukai, di program sosialisasi ketentuan di bidang cukai, serta pemberantasan barang kena cukai ilegal,intinya optimal.

Sosialisasi ketentuan di bidang cukai serta pemberantasan barang kena cukai ilegal di Situbondo, dilaksanakan oleh Bappeda bersama Dinas Perdagangan dan Perindustrian setempat serta Satpol PP dan Bagian Hukum. Selain sosialisasi, kita juga melaksanakan operasi pengumpulan informasi, agar peredaran barang kena cukai salah satunya rokok ilegal itu bisa dibatasi dan dikurangi di Situbondo.

 

DOKUMENTASI